Saturday, August 11, 2018

Guide Dota 2 Indonesia: Lore Wraith King - Ostarion



Guide Dota 2 Indonesia: Lore Wraith King - Ostarion


Guide Dota 2 Indonesia - Bertahun-tahun lalu, dikisahkan bahwa King Ostarion membuat kerajaan dari jasad musuh-musuhnya. Hal ini adalah keinginannya untuk menjadi kekal bersama kerajaannya. King Ostarion percaya bahwa jika ia membuat menara istana dari jasad musuh yang ia hadapi, King Ostarion tidak akan mati. Namun, ia mempelajari bahwa itu semua adalah tidak akan terjadi sebab jasadnya musuh tersebut akan hancur dengan sendirinya. King Ostarion memikirkan cara lain setelah ia gagal menggunakan jasad. Ia mengejar sebuah kekuatan yang disebut wraith energy, sebuah roh murni yang dilepaskan oleh jiwa-jiwa gelap saat menghadapi kematian.  King Ostarion berpikir bahwa ia dapat menjadi abadi dengan cara bersatu dengan wraith energy tersebut. Dalam satu waktu yang disebut Wraith-Night, King Ostarion melakukan sebuah ritual untuk mengubah dirinya, mengumpulkan banyak jiwa untuk membuat dirinya menjadi abadi. Tidak ada yang tahu berapa banyak orang yang menjadi korban, satu-satunya yang bangkit setelah kejadian itu hanyalah Wraith King. Kini, King Ostarion jarang berada di singgasananya, ia mencari hal lain yang mampu melampaui kematian.
----------

Fun Fact:

  • Ostarion dulu dikenal sebagai Skeleton King. Setelah Wraith-Night, ia dihidupkan kembali sebagai Wraith King
  • Setelah Wraith-Night, ia tidak lagi mengingat kerajaannya yang terbuat dari jasad musuh-musuhnya
  • Ostarion mungkin punya hubungan dengan Queen of Pain. Ini dilihat dari respon WK bertemu dengan QOP: “Oh Queen of Pain, if I had flesh I would let you torment it.”


--------

Terima kasih telah membaca cerita (lore) ini. Silakan memberi masukan atau pertanyaan melalui kolom komentar di bawah ^^


Jangan lupa follow kita yah di:

Blog: ngdota2.blogspot.com
IG: @ngdota2
Facebook: Neo Generation Dota 2
Email: neogenerationd2@gmail.com

Be the neo Dota 2 Player!!!

No comments:

Post a Comment