Sunday, August 5, 2018

Guide Dota 2 Indonesia: Trivia Narrow Maze



Guide Dota 2 Indonesia: Trivia Narrow Maze


Guide Dota 2 Indonesia - Narrow Maze adalah tempat yang dituju oleh jiwa dari orang-orang yang baru saja mati sebelum mereka pergi ke Underscape (tempat berkumpulnya jiwa-jiwa orang mati). Bentuk dari Narrow Maze didasarkan pada kemampuan dari tiap jiwa sehingga masing-masing jiwa akan melalui jalan Narrow Maze yang berbeda. Beberapa akan berjalan ke jalan yang terang sementara yang lainnya berjalan ke kegelapan. Dinding dari Narrow Maze pun dipasangi oleh pedang-pedang yang tajam. Hanya beberapa orang saja yang bisa selamat dari Narrow Maze.
Narrow Maze dijaga oleh beberapa penjaga. Salah satunya adalah Razor sang Lightning Revenant. Razor terbang di atas Narrow Maze sambil mencambuk para jiwa yang berjalan di Narrow Maze untuk menuntun mereka keluar. Penjaga yang lainnya adalah Familiar dari Visage. Kedua penjaga inilah yang terkenal sebagai penjaga dari Narrow Maze.

Ada teori yang menyebutkan bahwa “respawn” terjadi akibat ulah Razor dan Visage. Seharusnya mereka menjaga Narrow Maze dan membuat para jiwa yang mati pergi ke Underscape. Namun, Razor dan Visage malah ikut dalam War of the Ancients sehingga para jiwa yang mati bebas masuk Narrow Maze. Akibatnya, siapapun dapat melakukan “respawn”.

--------

Terima kasih telah membaca cerita (trivia) ini. Silakan memberi masukan atau pertanyaan melalui kolom komentar di bawah ^^


Jangan lupa follow kita yah di:

Blog: ngdota2.blogspot.com
IG: @ngdota2
Facebook: Neo Generation Dota 2
Email: neogenerationd2@gmail.com

Be the neo Dota 2 Player!!!

No comments:

Post a Comment