Friday, September 28, 2018

Guide Dota 2 Indonesia: Tips False Promise Oracle



Guide Dota 2 Indonesia: Tips False Promise Oracle

Guide Dota 2 Indonesia - 
Oracle adalah hero yang dikenal akan kemampuannya untuk men-dispel, disarm, 100% magic resist, nuke damage, heal, dan delay damage. Selain itu, cast range Oracle pun jauh sehingga ia bisa memberikan support dari tempat yang aman. Salah satu skill yang hanya dimiliki oleh Oracle dan tidak dimiliki oleh hero lain adalah skill ultimate, yaitu False Promise.
False Promise adalah skill ultimate yang di-cast pada allied heroes. Skill ini memiliki fungsi untuk men-delay damage dan healing yang diterima. Setelah durasi False Promise berakhir, barulah nasib dari hero tersebut akan dipertaruhkan, apakah ia masih hidup atau tidak. Jika jumlah damage yang diterima lebih banyak dan mengurangi seluruh HP hero dibandingkan dengan heal yang didapat, hero akan mati. Ada juga visual indicator yang memberi tahu apakah hero akan mati atau tidak. Jika bola di atas hero yang memiliki False Promise terbakar, hero tersebut akan mati, sebaliknya jika tidak terbakar, tidak akan mati.

False Promise membuat semua efek healing atau regen HP yang diterima berefek 2 kali lipat. Contoh, ada skill heal sebesar 300 dan di-cast pada hero yang memiliki False Promise, total heal yang diterima adalah 600. Selain itu, karena damage yang diterima itu delay, hal ini berarti tidak ada damage yang diterima. Artinya item-item consumable item, seperti Healing Salve, atau healing item yang bisa di-dispel, seperti Urn of Shadows, tidak akan hilang jika terkena hit atau tower. Healing Salve dan Urn of Shadows dapat memberikan heal mereka secara full, bahkan sampai 2 kali lipat. Jadi, gunakan langsung Healing Salve atau Urn of Shadows pada allied heroes yang memiliki False Promise.


Selain memberikan delay damage dan efek 2 kali healing, ada satu kegunaan utama lain dari False Promise, yaitu mampu memberikan hard dispel. Ketika False Promise di-cast, allied heroes akan mendapatkan hard dispel sehingga mereka bisa bebas dari disable musuh, seperti terkena stun atau ikat (Hex tidak bisa di-dispel). Jika core tim kita terkena disable, segeralah untuk bebaskan ia menggunakan False Promise.

Kesimpulannya, False Promise adalah skill ultimate yang memiliki fungsi untuk men-delay semua damage dan healing yang diterima. Heal atau regen yang didapatkan akan menjadi dua kali lipat. Karena delay damage (tidak ada damage yang masuk), consumable item pun tidak akan ter-dispel. Dengan adanya indicator di atas hero yang terkena False Promise, kita bisa tahu apakah hero tersebut akan mati atau tidak. False Promise juga bmemberikan hard dispel sehingga bisa membebaskan allied heroes dari disable musuh. Sangat disarankan bagi player Oracle untuk membawa healing item, seperti Mekansm, Urn of Shadows, bahkan tidak ada salahnya selalu sedia Healing Salve

--------

Terima kasih telah membaca tips ini. Silakan memberi masukan atau pertanyaan melalui kolom komentar di bawah ^^


Jangan lupa follow kita yah di:

Blog: ngdota2.blogspot.com
IG: @ngdota2
Facebook: Neo Generation Dota 2
Email: neogenerationd2@gmail.com

Be the neo Dota 2 Player!!!

No comments:

Post a Comment